OKEGUYS – CGI atau Computer Graphic Images di dunia perfilman adalah sebuah teknologi grafis komputer yang sering digunakan pada pembuatan film, games, siaran televisi, iklan, sampai perangkat simulator.
Saat ini, Computer Graphic Images sedang menjelma sebagai salah satu jenis special effect yang paling sering kita temui di dunia perfilman. Gak heran sih, sebab teknologi ini akan menawarkan hasil akhir yang ciamik pada sebuah film.
Dengan menggunakan teknologi ini, pihak suatu film dapat membuat sebuah karya dalam bentuk dinamis, statis, bahkan bentuk dua dimensi.


Contohnya adalah ketika ada sebuah film yang menampilkan seekor hewan raksasa dengan keunikan yang ada pada tubuhnya, maka teknologi CGI ini sangat diperlukan Guys untuk menampilkan hasil gambar yang real.
Gak cuma itu, teknologi ini juga bisa membuat sebuah objek atau latar belakang pada sebuah film menjadi terlihat sangat nyata.


Contoh film-film Hollywood yang menggunakan teknologi Computer Graphic Images paling epic adalah:
- Interstellar
- The Jungle Book
- Life of Pi
- Inception
- Spider-Man: Homecoming
- Dr. Strange
- Jurassic World: Fallen Kingdom
Baca Juga: Apa Itu Sidekick Dalam Dunia Perfilman?
Nah, itu dia pengertian CGI atau Computer Graphic Images di dunia perfilman. Oh iya, semua rumah produksi yang ingin menggunakan teknologi ini pada filmnya, wajib merogoh kantong dalam-dalam.
Sebab, teknologi ini bisa dibilang cukup mahal lho. Tapi, hasilnya sih udah gak perlu kamu tanyakan lagi Guys.
Discussion about this post