OKEGUYSÂ – Harga dan spesifikasi Hp Samsung Galaxy A71 ini termasuk di kelas menengah dan paling banyak jadi incaran penggunanya lho Guys. Kok bisa? Cek dulu nih Guys spesifikasi lengkap dan harganya!
Ponsel ini merupakan seri lanjutan dari generasi sebelumnya, yakni Galaxy A70 yang pertama kali dirilis pada awal tahun 2019 lalu.
Samsung Galaxy A71, memiliki beberapa fitur yang sebelumnya sudah dimiliki oleh Galaxy A70. Hanya saja, sejumlah fitur-fitur tersebut diberikan pembaruan ataupun ditingkatkan.
Spesifikasi Hp Samsung Galaxy A71
Spesifikasi | Samsung Galaxy A71 |
---|---|
Layar | Super AMOLED 6.7 inci 1080 x 2400 (FHD+) 20:9 aspek rasio (Gorilla Glass 3) |
Prosesor | Qualcomm Snapdragon 730 (8 nm) Octa-core 2.2 GHz, 1.8 GHz |
Sistem Operasi | Android 10, One UI 2.0 |
Kamera | Belakang: 64MP, 12MP (ultrawide), 5MP (macro), 5MP (depth) Depan: 32MP |
RAM | 8GB |
Penyimpanan | 128GB |
Varian Warna | Prism Crush Black Prism Crush Silver Prism Crush Blue |
NFC | Ada |
Battery | 4500mAh (Fast charging 25W) |
Fitur Lainnya |
|
Performa

Samsung mempercayakan kemampuan dapur pacu smartphone ini kepada Qualcomm, sebagai salah satu pabrikan chipset terbesar di dunia.
HP Samsung ini ditenagai chipset besutan Qualcomm, yaitu Snapdragon 730. Chipset ini dilengkapi dengan CPU octa-core berkecepatan 2.2 GHz & 1.8 GHz, yang juga didukung oleh GPU Adreno 618.
Sebagai ruang penyimpanan, Samsung membekali ponsel ini dengan memori internal sebesar 128GB, dan didukung dengan RAM 8GB. Kapasitas penyimpanan yang sudah cukup luas ini, ternyata masih bisa diperluas dengan SD card yang mendukung kapasitas mencapai 512GB.
Kamera

Samsung melakukan inovasi, dengan menghadirkan kamera utama, yang dibekali 4 buah lensa pada smartphone ini.
Komposisi kamera utama ponsel ini, terdiri dari 1 buah lensa utama berkekuatan 64MP, lensa ultrawide dengan resolusi 12MP, lensa macro 5MP dan lensa depth sensor 5MP.
Kamera Samsung Galaxy A71 ini mampu merekam video dengan resolusi UHD 4K (3840 x 2160) @30fps, dan kameranya juga dilengkapi fitur Slow Motion 240fps @HD.
Di bagian depan ponsel ini, juga dilengkapi dengan sebuah kamera selfie, yang didesain dengan bentuk punch hole. Kamera selfie ini memiliki kekuatan 32MP, yang pastinya bisa menghasilkan foto dengan kualitas cukup bagus.
Harga Hp Samsung Galaxy A71
Harga Samsung Galaxy A71 sendiri memang terbilang agak mahal, jika dibandingkan dengan Galaxy A51 yang sudah sempat OKEGUYS bahas sebelumnya.
Pasalnya, smartphone ini memang diperuntukkan bagi pangsa pasar kelas menengah ke atas, maka tidak heran jika harga Galaxy A71 terbilang mahal.
Spesifikasi yang ditawarkan oleh ponsel ini memang terbilang handal untuk berbagai macam keperluan, seperti untuk gaming ataupun fotografi.
Satu unit smartphone Samsung ini dibanderol dengan harga mulai dari Rp. 5,8 jutaan. Jika kalian ingin membeli smartphone ini, kalian bisa membelinya di beberapa toko online yang sudah OKEGUYS rekomendasikan di bawah.
Discussion about this post