OKEGUYS – Masih lanjut pada pembelajaran kita mengenai Photoshop, kali ini OKEGUYS akan memberikan cara hapus Background foto pakai Pen Tool.
Cara ini sangat mudah untuk kamu dengan hapus sebuah Background pada foto di Adobe Photoshop.
Misal kamu ingin membuang atau menghapus sebuah Background foto, nah dengan cara ini kamu dapat melakukannya Guys.
Langsung aja yuk Guys kedalam caranya pada berikut ini:
Cara Menghapus Background Foto Pakai Pen Tool
- Seperti biasa ya Guys, buka aplikasi Adobe Photoshop.
- Kemudian buka dokumen foto atau tinggal masukan foto ke dalamnya.
- Setelah itu klik dua kali pada bagian Background foto kamu agar bisa menjadi sebuah layer.
Photo: OKEGUYS/Burhanudin Ahmada - Jika sudah, kamu dapat langsung untuk memilih Pen Tool.
Photo: OKEGUYS/Burhanudin Ahmada - Kemudian kamu dapat klik pada bagian atas badan melingkar untuk mengelilingi bagian foto untuk menghapus pada Background.
- Setelah itu, klik kanan lalu pilih Make Slection.
- Jika sudah, kamu dapat tekan delete pada keyboard. Maka Background kamu sudah terhapus dan kamu sudah dapat mengambil pada foto intinya Guys. Seperti gambar berikut ini:
Photo: OKEGUYS/Burhanudin Ahmada
Nah udah selesai, cukup mudah kan Guys? Pada cara ini juga dapat kamu pakai setiap saat pada keperluan kamu lho.
Dan kamu juga dapat membagikan artikel tutorial ini kepada teman atau kerabat dekat. Agar mereka juga sama paham dan mengerti seperti kamu.
Nantikan pembelajaran mengenai Photoshop dan artikel menarik lainnya, hanya di website OKEGUYS!
Discussion about this post